Bergabung sebagai anggota dan dapatkan diskon sampai 50%!


Klik di sini untuk mendaftar

X
Pesan sekarang

Make a booking

x

Masjid Raya Al Mashun

Masjid Raya Al Mashun terletak 1.2km dari Swiss-Belinn Medan dan dapat ditempuh dengan berjalan kaki melalui Jalan Mahkamah sekitar 10 menit sesuai arus lalu lintas.

Masjid Raya Al Mashun merupakan masjid yang terletak di Medan, Indonesia. Masjid ini dibangun pada tahun 1906 dan selesai pada 1909. Pada awal pembangunannya, masjid ini menjadi bagian dari komplek Istana Maimun. Gaya arsitektur yang menggabungkan elemen Timur Tengah, India dan Spanyol. Masjid ini memiliki bentuk oktagonal dan memiliki sayap di bagian Selatan, Utara, Timur dan Barat.

Awalnya, masjid ini didesain oleh arsitek Belanda Theodoor van Erp yang juga mendesain Istana Maimun, namun kemudian dialihkan ke JA Tingdeman. Van Erp kala itu dipanggil ke Jawa oleh pemerintah Belanda untuk bergabung dalam memperbaiki Candi Borobudur di Jawa Tengah. Konstruksinya memerlukan material impor yang seperti: marmer dari Italia, Jerman dan Cina dan kaca hingga lampu didatangkan dari Perancis.

Masjid Raya Al Mashun
Swiss-Belinn Medan